Pengkhotbah 11:4
Siapa senantiasa memperhatikan angin tidak akan menabur; dan siapa senantiasa melihat awan tidak akan menuai.
JANGAN MENUNDA
Keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus.
Setiap orang pasti mengharapkan agar kerja dan usahanya berhasil dan sukses. Oleh karena itu untuk memulai pekerjaan dan usaha ditentukan waktu yang tepat serta ideal. Ha1 ini benar, tidak salah artinya segala sesuatu yang akan dikerjakan harus dipertimbangkan dengan matang dan bijaksana supaya tidak gagal. Tetapi kalau hanya menunggu waktu yang terbaik dan tidak melakukan tindakan, maka hal itu adalah keliru. Sebab Tuhan memberikan hikmat untuk berkarya dalam kehidupan sehari-hari.
Firman Tuhan Allah mengingatkan kita hari ini agar janga-1 terlalu dipengaruhi oleh situasai. Karena kalau menunggu angin dan cuaca menjadi sempurna, maka tidak akan menabur dan pasti tidak akan pernah menuai. Jangan takut, kuatir dengan angin yang adalah simbol tantangan, kendala sehingga kita tidak berbuat apa-apa. Jangan terlalu bc, hati-hati yang berlebihan. “Siapa senantiasa memperhatikan angin tidak akan menabur dan siapa senantiasa melihat awan tidak akan menuai.” Kita harus memanfaatkan setiap kesempatan dan berani menerima risiko dengan tidak menunggu kondisi menjadi baik baru melakukan sesuatu. Kita akan kehilangan kesempatan sebab kesempatan tidak datang berulang kali. Lakukan tugas panggilan kita, siap sedia baik atau tidak baik waktunya (band. 2 Tim 4:2a).”
Keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus.
Firman Tuhan hari ini mengajak kita agar tetap giat dan terus melakukan tugas panggilan di bidang masingmasing. Jangan menunggu, jangan lewatkan setiap kesempatan, sebab kita tidak tahu apa yang akan terjadi hari esok. Kerjakan apa yang dapat dikerjakan hari ini. Jangan tunda nanti esok, sebab hari esok mempunyai kesusahan sendiri. Jangan menunggu keadaan jadi baik, keadaan jadi sempurna, kondisi jadi aman, stabil, jadi mapan baru memulaikan sesuatu. Mulailah sekarang apapun keadaanmu, bertindaklah, melangkah dengan berpengharapan kepada Tuhan Allah. Sebab Dialah yang empunya hari esok. Jangan takut dan gentar, ada Tuhan Allah yang menyertai. Dia adalah Allah Imanuel. Soal sukses, diberkati, itu adalah anugerah-Nya. Tuhan Allah sanggup menolong kita. Haleluyah . . . Amin .
Doa: Ya Bapa, terima kasih atas Firman-Mu hari ini. Ajar kami tetap sungguh- sungguh berserah kepada-Mu. Tidak ragu, tidak kuatir dengan kondisi apapun, tetap semangat bekerja. Berilah berkat dalam setiap perjuangan hidup kami. Dalam Nama Tuhan Yesus Kristus, Amin.