
DODOKUGMIM.COM, MANADO – Pemuda GMIM Getsemani Sumompo Wilayah Manado Utara 2, melaksanakan ibadah Retret dengan tema ‘Ready To Be A New Me’. Kegiatan yang berlangsung dua hari, Sabtu-Minggu (2-3/11/2019) tersrebut, dilaksanakan di Pondok Daun Kalasey.
Sekitar 80 pemuda GMIM Getsemani Sumompo mengikuti retret yang diisi dengan materi-materi pemahaman tentang kepribadian dengan pembicara yang profesional. Materi ‘Who I Am’ dibawakan Dosen Psikologi UNIMA Great Erick Kaumbur, Materi ‘My Body My Rule’ dr. Angela Kalesaran, M.Sc dan Retret “A Night to Forgive My Self” oleh Pdt Hesky Opit, S.Th Ma.
Pdt. Hesky, dalam materi yang dasarkan pada Galatia 5:14, menekankan tentang mengawali kasih dengan mencintai diri sendiri,
“Jadi sebelum kita mengasihi sesama manusia, kita harus mengasihi lebih dahulu diri kita sendiri dan membuka ruang untuk mengampuni bahkan mengasihi sesama manusia” katanya.
Sementara Ketua Komisi Pelayanan Pemuda GMIM Getsemani Sumompo Pnt Indri Kalesaran mengaku sangat bersyukur atas antusias pemuda dalam kegiatan ini, dan berharap kegiatan ini dapat menghadirkan pribadi pemuda yang bertumbuh dalam Kristus,
“Semoga setelah selesai kegiatan ini teman-teman bisa menerima nilai-nilai positif yang bisa diterapkan dalam kehidupan setiap hari, sehingga bisa menjadi anak-anak muda yang terus bertumbuh dalam Kristus” imbaunya.

Dalam retret juga berlangsung evaluasi program komisi bersama dengan anggota pemuda serta games-games yang bernuansa membangun kepercayaan dan kebersamaan dalam kelompok. (dodokugmim/nickysangian)
* Foto kedua : Ucapan Terim Kasih dari Pnt Indri Kalesaran kepada salah satu pemateri Pdt Hesky Opit STh MA