Mazmur 41:5-6
(5) Kalau aku, kataku: “TUHAN, kasihanilah aku, sembuhkanlah aku, sebab terhadap Engkaulah aku berdosa!”
(6) Musuhku mengatakan yang jahat tentang aku: “Bilakah ia mati, dan namanya hilang lenyap?”
Tuhan Kasihanilah Aku
Keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus.
Pemazmur melalui pembacaan saat ini mengungkapkan doanya kepada Tuhan: “Tuhan kasihanilah aku, sembuhkanlah aku, sebab terhadap Engkaulah aku berdosa”. Doa dan keluhan ini lahir dari hati terdalam karena pemazmur berada dalam keadaan menderita, terkena sakit penyakit dan jiwanya tidak merasakan ketentraman. Doa memohon campur tangan Tuhan Allah untuk menyembuhkan pemazmur dan pengampunan dosa. Kesadaran sebagai manusia yang tak luput dari kesalahan dan dosa meyakini bahwa hanya Tuhan Allah yang mampu mengampuni dosanya dan memulihkan serta menyembuhkannya.
Keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus.
Pemazmur juga berdoa kiranya Tuhan Allah bertindak kepada musuh yang berbuat jahat kepadanya: “Bilakah ia mati, dan namanya hilang lenyap?” Pemazmur meyakini Tuhan Allah pasti bertindak melawan para musuhnya. Ia menyerahkan penghukuman itu kepada Tuhan Allah. Karena baginya hanya Tuhan Allah hakim yang adil. Ia yakin Tuhan Allah akan membela perkaranya di hadapan manusia. Suatu bentuk penyerahan diri yang seutuhnya dari pemazmur kepada Tuhan Allah. Ia tidak mau bertindak sendirian, karena kekuatannya terbatas. Pemazmur yakin, kalau Tuhan Allah bertindak maka tidak ada yang dapat menandingi-Nya.
Keluarga Kristen yang dikasihi dan diberkati Tuhan Yesus.
Firman Tuhan Allah hari ini mengajarkan kepada kita sebagai keluarga Kristen untuk selalu berdoa, memohon pengasihan Tuhan. Jika dalam pergumulan, termasuk sakit-penyakit maka berdoalah kepada Tuhan Allah. Jangan mudah terpengaruh dengan ajakan-ajakan untuk meminta pertolongan kepada kuasa kegelapan. Ingat bahwa Yesus Kristus telah menderita, disalib untuk menyelamatkan kehidupan kita sebagai umat ciptaan-Nya. Keluarga Kristen hendaknya harus kuat dan teguh dalam pendirian iman kepada Tuhan Allah. Selanjutnya serahkan penghakiman itu kepada-Nya. Jangan menghakimi sesama manusia, karena bukan hak kita untuk menghakimi. Tuhan Allah pasti akan bertindak dan setiap tindakan-Nya akan mendatangkan damai sejahtera bagi orang percaya yang mengandalkan-Nya. Tuhan Yesus Kristus memberkati. Amin.
Doa: Ya Tuhan Allah, pulihkanlah dan sembuhkanlah kami ketika kami menderita sakit. Berilah kami jalan keluar dari setiap persoalan dan pergumulan hidup. Karena hanya Engkaulah yang mampu untuk menyembuhkan dan memulihkan kami. Dalam nama Yesus Kristus kami berdoa. Amin.