DODOKUGMIM.COM.AMURANG – Komisi Pelayanan Remaja (KPR) GMIM Rayon Minahasa Selatan (Minsel) dan Minahasa Selatan Atas (Minsela), Jumat dan Sabtu (25-26/10/2019) menggelar Latihan Tenaga Pembina Remaja Tingkat Dasar (LTPRD). Kegiatan yang dipusatkan di Jemaat GMIM Yordan Lewet Wilayah Amurang 1 itu diikuti para pelayan dan calon pelayan remaja dari jemaat-jemaat di dua rayon tersebut, serta ada tiga peserta yang berasal dari Jemaat GMIM Tiberias Parentek, Wilayah Lembean Kora-Kora, Minahasa.
Ketua KPR Sinode GMIM Pnt Micaela E. Paruntu MARS, saat melayani ibadah pembukaan LTPRD berharap para peserta nantinya menjadi pelayan yang dapat diteladani oleh remaja baik perkataan maupun perbuatan.
“Mari Bina Remaja dengan Ketulusan Hati
sehingga ‘Remaja bagi Kristus’ bukanlah hanya visi remaja GMIM semata, namun benar-benar di wujudkan dalam kehidupan keseharian,” imbaunya.
Beberapa materi pada pelatihan diantaranya; Remaja Tinjauan Alkitab, Pembina Remaja Sebagai Pemimpin dan Pelayan Bentuk-bentuk Pelayanan Remaja, Visi Misi Pola dan Strategi Pelayanan Remaja GMIM, Strategi Pemuridan Remaja serta Mengenal Remaja Suatu Tinjauan Biopsokososial. Sedangkan Ketua BPMJ Yordan Lewet Pdt Rivai Palempung MTh, menjelaskan tentang Eklesiologi dan Tata Gereja GMIM. (dodokugmim/stenlylalamentik)