SAMBUTAN
KOMISI PELAYANAN WANITA / KAUM IBU SINODE GMIM
DALAM RANGKA HARI PERSATUAN WANITA/KAUM IBU SINODE GMIM
SABTU, 23 MEI 2020
SYALOOM… DAMAI DI HATI… VIVA GMIM…..I YAYAT U SANTI
YANG KAMI KASIHI :
- GUBERNUR SULAWESI UTARA BAPAK OLLY DONDOKAMBEY, SE BESERTA JAJARAN PEMERINTAH PROPINSI SULAWES UTARA
- BPMS GMIM
- KOMISI PELAYANAN WANITA/KAUM IBU SINODE GMIM
- KETUA-KETUA KOMISI PELAYANAN WANITA/KAUM IBU JEMAAT DAN WILAYAH
- PARA PELAYAN KHUSUS WANITA (PENDETA, GURU AGAMA, PENATUA DAN SYAMAS) SE-GMIM
- PARA IBU-IBU TUHAN YANG DIKASIHI
MARILAH KITA MEMANJATKAN PUJIAN DAN UCAPAN SYUKUR KEPADA TUHAN ALLAH YANG SELALU SETIA DALAM PERJALANAN KEHIDUPAN KITA BAIK DALAM TUGAS TANGGUNG JAWAB PEKERJAAN MAUPUN DALAM TUGAS PELAYANAN DALAM PERSEKUTUAN GEREJA TUHAN.
PERAYAAN HARI PERSATUAN (HAPSA) WANITA/KAUM IBU GMIM SAAT INI MERUPAKAN PERAYAAN YANG SANGAT BERBEDA DENGAN PERAYAAN-PERAYAAN HAPSA SEBELUMNYA. DAN DAPAT DIKATAKAN BAHWA PERAYAAN SAAT INI TERASA SANGAT ISTIMEWA DAN BERKESAN. MENGAPA DEMIKIAN ? KARENA SAAT INI KITA MERAYAKAN HARI PERSATUAN INI DI TENGAH MEWABAHNYA PANDEMI COVID 19 YANG MENGHARUSKAN KITA SEBAGAI WARGA GEREJA DAN WARGA NEGARA UNTUK MEMATUHI MAKLUMAT PEMERINTAH.
SITUASI SAAT INI MEMBERI BANYAK WAKTU BAGI KITA UMAT TUHAN UNTUK BERSAMA-SAMA KELUARGA, TERMASUK DALAM KEHIDUPAN PERSEKUTUAN YANG BIASANYA ATAU PUN BANYAK KALI KITA TIDAK BERSAMA-SAMA SECARA KELUARGA MAKA DI SAAT INI KITA SENANTIASA BERIBDAH BERSAMA DALAM KELUARGA.
PERAYAAN HARI PERSATUAN DI TENGAH PANDEMI COVID 19 MEMBERI KESEMPATAN BAGI UMAT TUHAN UNTUK MEREFLEKSIKAN KEMBALI KEHIDUPAN KITA, SEJAUH MANA POLA KEHIDUPAN KITA YANG SEMENTARA DIJALANI. KITA DIAJAK UNTUK MELIHAT LEBIH JAUH APA SEBENARNYA YANG TELAH UMAT TUHAN LAKUKAN. PERLU KITA AMINI BERSAMA BAWAH PANDEMI COVID 19 INI BUKAN SESUATU KEBETULAN TERJADI, TETAPI INI DAPAT DIKATAKAN SEBAGAI BENTUK TEGURAN BAGI KITA DALAM MENJALANI KEHIDUPAN SAAT INI. PRILAKU UMAT MANUSIA SEPERTI PENGRUSAKAN LINGKUNGAN TELAH BANYAK MERUBAH IKLIM DAN EKOSISTEM LINGKUNGAN, DAN HAL INI TANPA KITA SADARI MEMPERCEPATAN ATAU MEMPERMUDAH TERJADI MASALAH PENCEMARAN YANG BERAKIBAT JUGA PADA MASALAH KESEHATAN.
PERAYAAN HARI PERSATUAN INI JUGA HENDAK MENGINGATKAN KEPADA KITA SEBAGAI IBU-IBU TUHAN UNTUK TETAP MELAKSANAKAN PERIBADATAN WANITA / KAUM IBU DENGAN MEMPERHATIKAN PROTOKOL KESEHATAN COVID 19 ATAU DENGAN KATA LAIN MARILAH KITA BERIBADAH DENGAN MENGGUNAKAN SARANA KOMUNIKASI YANG SUDAH ADA SAAT INI APAKAH LEWAT LIVE VIA FACEBOOK ATAU APLIKASI ZOOM MEETING. JANGAN DENGAN ADA SITUASI SAAT INI MELEMAHKAN IMAN KITA SEHINGGA TIDAK MEMBANGUN PERSEKUTUAN/PERIBADATAN BERSAMA. DAN TENTUNYA BAGI JEMAAT-JEMAAT YANG SUDAH MELAKSANAKAN PERIBADATAN SECARA ONLINE DIUCAPAK TERIMA KASIH, DAN YANG BELUM MARILAH KITA GUNAKAN MEDIA SOSIAL SEBAGAI JEMABATAN BAGI KITA BERIBADAH BERSAMA.
UNTUK PERAYAAN HARI PESATUAN WANITA/KAUM IBU SAAT INI DILAKSANAKAN MELALUI LIVE STREAMING DARI RUMAH GEREJA KIRANYA TIDAK MENGURANGI HIKMATNYA KITA BERIBADAH, NAMUN LEBIH DARI PADA ITU DALAM IBADAH PERAYAAN HARI PERSATUAN WANITA/KAUM IBU SAAT INI KITA DAPAT BERSAMA-SAMA DENGAN SUAMI, ANAK-ANAK, ORANG TUA DAN ATAU SEISI RUMAH KITA UNTUK BERIBADAH. DENGAN TENTUNYA SENANTIASA MEMPERHATIKAN PROTOKOL KESEHATAN COVID 19 YAITU MEMAKAI MASKER, CUCI TANGAN DAN MENJAGA JARAK MINIMAL 1 METER.
AKHIRNYA, MARILAH KITA SEBAGAI IBU-IBU TUHAN MENJADI PELOPOR DALAM MEMBANGUN PERSEKUTUAN KELUARGA KITA, DAN TETAP SEMANGAT MELAYANI DI TENGAH SITUASI APAPUN JUGA.
DISERTAI UCAPAN SYUKUR KEPADA TUHAN ALLAH DI DALAM TUHAN YESUS KRISTUS, KOMISI PELAYANAN WANITA/KAUM IBU SINODE GMIM MENGUCAPKAN “SELAMAT MERAYAKAN HARI PERSATUAN WANITA/KAUM IBU GMIM”.
TUHAN YESUS MEMBERKATI KITA SEKALIAN.
SYALOOM… DAMAI DI HATI… VIVA GMIM…..I YAYAT U SANTI
KOMISI PELAYANAN WANITA/KAUM IBU SINODE
GEREJA MASEHI INJILI DI MINAHASA
KETUA SEKRETARIS
PNT. DRA. ADRIANA DONDOKAMBEY, M.Si PNT. IR. MIKY J. L. WENUR, MAP