DODOKUGMIM.COM, MANADO – Olahraga merupakan aktivitas yang mempunyai segudang manfaat bagi kesehatan. Selain itu, olahraga juga dapat menjadi sarana membangun kebersamaan dengan orang lain.
Demikian dasar kegiatan lomba “Olah Raga PKB se-Sinode GMIM” yang sedang di galakkan oleh Panitia HAPSA PKB GMIM Wilayah Manado Sario. Kegiatan yang mulai dilangsungkan Jumat(04/06/21) hingga Juli mendatang ini, memiliki total hadiah sekitar Rp. 36.800.000.
Ketua panitia HAPSA PKB GMIM Wilayah Manado Sario tahun 2021 Pnt. James Monolimay mengatakan, aktivitas pelayanan yang dikemas dalam bentuk lomba olahraga bisa dikatakan sulit dilakukan selama pandemi. “Akibatnya, kehidupan sosio-kultural yang sudah terjaga selama ini melalui aktivitas perlombaan olahraga mulai terkikis,” katanya.
“Namun, Firman Tuhan mengajarkan kita untuk tidak menyerah dengan keadaan apapun. Diperlukan ide-ide inovatif dalam menyelenggarakan perlombaan yang mampu menyesuaikan dengan kondisi pandemik saat ini,” lanjut Monolimay optimis pada Jumat (04/06/21) siang.
Pihaknya mengaku, telah berkoordinasi dengan Komisi Pelayanan PKB Wilayah Manado Sario dan BPMW Manado Sario serta ditunjang oleh Komisi PKB Sinode GMIM, merancang sebuah event perlombaan olahraga berskala sinodal dengan mekanisme yang disuaikan dengan situasi pandemi Covid-19. Adapun olahraga yang dilombakan, yaitu Olahraga Catur, Bridge dan Tenis Meja.
Sementara itu, Sekretaris panitia Jandri Lolong menerangkan, kegiatan ini dilangsungkan di Gedung Gereja GMIM Getsemani Sario Kota Baru(Sakobar). “Saat ini, liga Catur sedang berlangsung. Untuk pendaftaran lomba Bridge dan Tenis Meja masih dibuka hingga temu teknis pada (25/06/21). Setiap tim yang mendaftarkan diri dikenakan biaya pendaftaran Rp. 50.000,” terangnya.
Lolong berharap kegiatan ini dapat mempererat persekutuan antar peserta, khususnya PKB se-Sinode GMIM.
Bagaimana, tertarik? Daftar yuk!(Silahkan download dokumen proposal kegiatan yang terlampir)(dodokugmim/nandaelis)